Pemilu 2024, Partai Perindo Sumsel Akan Bekali Saksi di TPS Pengetahuan IT
PALEMBANG, iNews.id – Menjelang Pemilu 2024, DPW Partai Perindo Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) gencar menggelar rapat konsolidasi. Rapat tersebut dalam rangka penguatan bakal calon anggota legislatif (bacaleg), pengurus hingga saksi. Sekretaris DPW Partai Perindo Provinsi Sumsel, Yuseva mengatakan, Partai Perindo Provinsi Sumsel terus mematangkan persiapan untuk menghadapi Pemilu 2024 mendatang. [...]